#KodeNusantaraBlog

Rampak Kendang, Ekskul Kebanggaan SMP Darul Hikam yang Sudah Keliling ASEAN

Kegiatan ektrakulikuler atau ekskul di sekolah adalah kegiatan yang ditunggu-tunggu oleh kebanyakan siswa karena dalam kegiatan ini siswa dapat menekuni minatnya di bidang non-akademik. Biasanya kegiatan ekskul di sekolah-sekolah yang umum diminati banyak siswa adalah basket, futsal, paduan suara, dan teater. Berbeda dengan sekolah-sekolah lain, SMP Darul Hikam memiliki ekskul favorit yang unik dan telah menuai banyak prestasi, yaitu Rampak Kendang.

Rampak Kendang sendiri adalah kesenian musik tradisional dari Jawa Barat yang terdiri dari kendang, rebab, gong, dan alat gamelan lainnya. Dari segi bahasa, Rampak berarti serempak atau bersamaan, jadi dalam kesenian ini, semua alat musik tadi dimainkan bersama sehingga membentuk irama yang bersemangat. Biasanya pemain Rampak Kendang terdiri dari 20 orang.

Ekskul Rampak Kendang milik SMP Darul Hikam turut melestarikan dan memperkenalkan budaya Indonesia dengan melakukan penampilan-penampilan di panggung nasional maupun internasional. Ekskul ini sering diundang untuk mengisi acara-acara kebudayaan di Jawa Barat. Rampak Kendang SMP Darul Hikam juga pernah melakukan penampilan di Malaysia, Thailand, dan Singapur.

Rampak Kendang Jawa Barat (sumber: mojok)

Kegigihan SMP Darul Hikam dalam melestarikan budaya Rampak Kendang perlu diacungi jempol dan ditiru oleh sekolah-sekolah lain agar budaya tradisional Indonesia tetap diminati oleh anak-anak muda.


Data Terkait:

PDBI – Rampak Kendang

Artikel Sebelumnya

Oleh-Oleh Khas Bandung untuk Keluarga di Kampung

Artikel Selanjutnya

Mengenal Tradisi "Ma'Nene", Ritual Mengganti Pakaian Jenazah Nenek Moyang di Tana Toraja

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.