Drama Tari Randai Sukses Dipentaskan di GIK
Kebudayaan indonesia yang sangat beragam menghasilkan karya-karya yang luar biasa, di antaranya adalah kesenian tari di Indonesia. Provinsi Sumatera Barat tidak hanya terkenal dengan wisata alam dan kulinernya, tapi juga memiliki seni tari yang indah sekaligus unik. Hal inilah yang dipentaskan di Galeri Indonesia Kaya (GIK) pada Minggu kemarin (26/4). Karya yang ditampilkan adalah cerita rakyat bertajuk Batu Belah dengan menggunakan tarian yang berkonsep Teater Randai asal Minangkabau, Sumatera Barat.
Tarian ini dibawakan leh MPAC Madania dan Chiva Production sebagai bentuk kepedulian terhadap kebudayaan kita sendiri. Pementasan yang bertajuk Batu Belah ini diambil dari cerita rakyat Sumatera Barat yang mengisahkan tentang perasaan seorang ibu dan anak-anaknya. Dengan menggunaan Drama Tari Randai, pertunjukan yang berlangsung selama 40 menit ini membuat para penikmat seni terharu.
Sumber Berita
Lebih lanjut tentang:
Tidak Ada Komentar