BeritaPiknik

Jangan Lupakan Permainan Tradisonal Anak Indonesia

Indonesia memiliki banyak ragam budaya dan alam yang mengagumkan, salah satu nya  merupakan permainan tradisional yang dahulu banyak dimainkan oleh anak-anak. Akan tetapi karena pekembangan zaman, saat ini banyak permainan tradisional yang sudah dilupakan seperti congklak, gobak sodor, petak umpet, kelereng, dan sebagainya. Dahulu permainan tersebut sangat digandrungii oleh anak-anak namun sekarang sudah dilupakan karena kehadiran teknologi yang canggih. Agar permainan tradisional tersebut tidak dilupakan Sobat Budaya akan mengajak kembali permainan tradisonal tersebut.

1.Congklak

Congklak merupakan permainan yang dapat dibuat dengan berbagai macam bahan seperti kaya dan plastik. Congklak biasanya dimainkan oleh dua anak perempuan yang saling berhadapan.  Cara memainkannya biji congklak ditaruh ke setiap lobang dengan masing-masing 1 biji.

2.Gobak Sodor

Biasanya permainan ini dimainkan pada jam istirahat sekolah di lapangan bulutangakis dengan mengikuti garis-garis yang terdapat dilapangan tersebut,bisa juga membuat garis dengan kapur. Permaian ini dimainkan oleh dua grup yang masing- masing memiliki 5 anggota dengan cara menghadang lawan.

3.Petak Umpet

 

Permaian ini dimainkan oleh lebih dari 2 orang, dengan cara salah satu dari orang tersebut menjadi penjaga dengan menghitung sampai yang lain mengumpat dan mencari temanya hingga ketemu jika sudah ada yang berteriak ”hong” maka orang tersebut menang.

4.kelereng

Dahulu kelereng biasa dimainkan oleh anak laki-laki, kelereng sendiri berbentuk bundar yang terbuat dari kaca berwarna. Permainan ini sangat mudah untuk dimainkan hanya dengan menyentil kelereng tersebut kearah kumpulan kelereng lainnya.

 

sumber :

Permainan Tradisional

Congklak

 

 

 

 

 

Artikel Sebelumnya

10 Keraton/Istana Raja di Indonesia yang Wajib Kamu Kunjungi!

Artikel Selanjutnya

Keindahan Bali Yang Memanjakan Mata

Tidak Ada Komentar

Tinggalkan komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.